Cik Ujang Launching Universitas Serelo Lahat, Ingin Kembalikan Lahat Kota Pelajar

LAHAT, KR- Selaras dengan cita – cita Bupati Lahat Cik Ujang ingin mengembalikan Kabupaten Lahat menjadi Kota Pelajar, dengan melaunching secara langsung Universitas Serelo Lahat (UNSELA) pada Rabu (09/08/2023).

Dalam kegiatan turut hadir Gubernur Sumsel di wakili oleh Assisten 1  Provinsi Sumsel Edwar Chandra, Bupati Lahat Cik Ujang bersama Forkopimda Kabupaten Lahat, Sekda Lahat Chandra dan seluruh jajaran Universitas Serelo Lahat dan tamu undangan lainnya.

Di kegiatan tersebut di tayangkan video seputar universitas Serelo Lahat, kampus kebanggaan Kabupaten Lahat.

Ketua pengurus Yayasan Serelo Lahat Drs.H.Ahmad Fachri.MM mengatakan bahwa Yayasan Pendidikan Serelo Lahat ini didirikan lebih kurang 20 tahun yang lalu, kami melakukan pengembangan Sekolah Tinggi Ilmu Ekonomi ini menjadi Universitas kami melakukan survei dahulu survei terhadap 8625 siswa SMA, SMK dan Madrasah Aliyah rata-rata jawabannya 100% ingin melanjutkan pendidikan tinggi Prodi Teknik Informatika Sistem Informasi Bisnis digital dan sosial ekonomi, pertanian jadi di Prodi ini hasil survei dari sinilah muncul ide untuk merubah bentuk Sekolah Tinggi menjadi Universitas.

Gubernur Sumsel di wakili Assisten 1 Provinsi Sumsel Edwar Chandra mengatakan atas nama Pemerintah Provinsi Sumsel dan masyarakat Provinsi Sumsel merasa bangga dapat mengikuti launching Universitas Serelo Lahat dan Pemerintah Provinsi Sumsel sangat mengapresiasi adanya Universitas Serelo Lahat.

“Selamat yang sebelumnya dari Yayasan STIE Lahat menjadi Universitas Serelo Lahat semoga menjadikan generasi penerus yang bermanfaat dan lebih baik lagi untuk Kabupaten Lahat,” katanya.

Bupati Lahat Cik Ujang juga mengucapkan rasa bangga dan apresiasi karena dapat menghadiri Launching Universitas Serelo Lahat. Atas nama Pemkab Lahat ia mengapresiasi atas ikhtiar keluarga besar Yayasan Pendidikan Serelo Lahat yang berperan aktif memajukan dunia pendidikan dengan mendirikan Universitas Serelo Lahat dalam rangka merespon tuntutan perkembangan zaman serta memenuhi kebutuhan masyarakat.

“Saya harap Universitas Serelo dapat menjadi salah satu institusi yang mampu mencapai target dari universitas untuk mengembangkan ilmu pengetahuan dan teknologi baru,” sampai Cik Ujang.