Dispora Lahat Gelar Turnamen Futsal Bupati Cup

Dibuka Oleh Kadispora Lahat

lahat,kabarretorika.com-Dinas Pemuda dan Olahraga Kabupaten Lahat menggelar pertandingan futsal, (26/11) di lapangan futsal Ravisa yang akan berlangsung selama dua hari. Pertandingan futsal ini diikuti oleh 32 club futsal dari berbagai daerah di Sumatera Selatan, seperti Palembang,Lahat dan Pali.

foto-bareng-futsalDrs. Sahabadi, Kepala Dinas Pemuda dan Olahraga Kabupaten Lahat membuka secara langsung pertandingan futsal. Dalam kata sambutannya ia mengingatkan kepada seluruh peserta agar bermain dengan sportif.

“Memang sudah tugas Dispora untuk menumbuh kembangkan olah raga di Kabupaten Lahat ini, semua peserta bertandinglah dengan sportif,” kata Sahabadi.

Para peserta memadati lapangan fustsal untuk mendengarkan arahan dari kepala dinas pemuda dan olahraga lahat.

Sementara itu, Ketua KONI Lahat Ferli Sumarno yang juga hadir dalam pembukaan pertandingan futsal ini mengatakan bahwa Koni Lahat siap mendukung kegiatan olahraga di Kabupateketua-koni-lahat-ferli-sumarnon Lahat.

“Koni mendukung setiap kegiatan olahraga,” kata Ferli singkat.

Hadir juga dalam pembukaan pertandingan futsal Bupati Cup ini, KNPI Lahat, pelajar serta mahasiswa.(agustoni)