Kapolres Pimpin Rapat Ops Ramadania
Lahat,Kabarretorika.com-Kapolres Lahat AKBP Roby Karya Adi,SIK pimpin Langsung Rapat Koordinasi Kesiapan Ops Ramadaniya Musi 2017 Kegiatan yang berlangsung pada hari senin (5/6) di ruang Off Room Pemda Lahat.Rapat Koordinasi dalam rangka kesiapan jajaran Kepolisian,jajaran TNI serta Pemerintah Kabupaten Lahat yang berlangsung digedung OFF Room tersebut dihadiri oleh, Bupati Lahat H.Saifudin Aswari Riva’i,SE, Unsur SKPD,dan FKPD,Dandim 0405 Lahat, Subdenpom Lahat, Ketua YLKI lahat Sanderson,SE,K.A Jasa Raharja, Danramil Merapi, Danramil Kikim, Ketua Orari, K.A PLN, Kepala Stasiun Lahat, dan K.A Kwarcab Pramuka.
Kapolres Lahat AKBP Robi Karya Adi SIK melalui wakapolres Lahat meminta partisipasi penuh pada seluruh instansi-instansi terkait yang hadir. Dengan harapan target ops Ramadhania Musi 2017 berjalan dengan baik dan lancar sesuai dengan teknik dan strategi serta harapan yang sudah ditetapkan bersama(agustoni)
“