BUPATI LAHAT BERSAMA JAJARAN LAKSANAKAN OLAHRAGA BERSAMA

Lahat,Kabarretorika.com- Jalin silaturahmi bersama jajaran pemerintah Kabupaten Lahat Bupati Lahat Cik Ujang SH bersama Wakil H. Haryanto SE MM MBA, Sekda Lahat H. Januarsyah, Forkompinda Lahat,ajak jajarannya olahraga sepeda bersama.

Kegiatan olahraga bersepeda yang mengambil star di depan Kantor Bupati Lahat, Jum’at (14/06)pukul 06:00wib dikuti juga oleh Kapolres Lahat,kasat intel polres Lahat, dandim 0405 Lahat,diawali dengan doa bersama, lalu menikmati dengan enjoy olahraga menggunakan sepeda menuju Jalan Simpang Jaksa dan Finis di Lapangan Gelora Serame.
Bupati Lahat Cik Ujang SH, mengatakan salah satu keunggulan bersepeda adalah memberi banyak manfaat bagi kesehatan tubuh.
“Melalui olahraga bersepeda ini, bisa kita rasakan manfaatnya, badan yang sehat tentunya akan menjadi impian semua orang, dan akan lebih nyaman lagi kalau kita juga sudah melindungi tubuh kita dengan berolah raga teratur, “ujarnya.
Sementara, terlihat di lokasi jalan terlihat aman dan lancar, tidak terjadi kemacetan atau ada pengendara motor dan mobil yang terganggu hingga sampai ke finis.(Agustoni)