Bupati Lahat Cik Ujang Junjung Sportivitas dan Pantang Menyerah Kepada Para Kontigen

LAHAT, KR- Bertempat di Halaman GOR Bukit Tunjuk Lahat, Bupati Lahat Cik Ujang melepas 130 Atlit Kontigen Popda XVI Kabupaten Lahat yang terdiri dari Kontigen dan Official ke Provinsi Sumatera Selatan, pada Senin (22/08/2022).
Cabang Olahraga yang dipertandingkan terdiri dari 24 Cabor, sedangkan untuk kontigen Kabupaten Lahat mengikuti 14 Cabor yang akan dilaksanakan mulai pada tanggal 22-29 Agustus 2022 di Provinsi Sumatera Selatan.
Sebelum melepas atlit Kontigen, Bupati Lahat Cik Ujang mengucapkan selamat atas nama Pemkab Lahat kepada anak-anak yang terpilih menjadi atlit pada Pekan Olahraga Pelajar Sumatera Selatan ke-XVI di Palembang.
“Dengan keikutsertaan Kabupaten Lahat pada Pekan Olahraga Sumatera Selatan atau POPDA di Palembang, akan membawa harum nama Kabupaten Lahat. Harapan saya, para atlit lebih semangat dan berjuang untuk meningkatkan prestasi yang lebih baik lagi di masa yang akan datang dan pulang membawa hasil ke Kabupaten Lahat, ” pesan Cik Ujang, Bupati Lahat.
Turut hadir Sekda Lahat Chandra, Jajaran OPD terkait serta para Kontigen dan Official.
“Kepada seluruh Kontigen Popda Kabupaten Lahat, saya mengucapkan selamat bertanding dengan penuh semangat, jaga sportivitas dan pantang menyerah bahwa putra dan putri Kabupaten Lahat mampu bersaing di ajang Popda 2022,” ucap Cik Ujang.