Persila Melaju Ke Final setelah Bungkam OI 3-0

Palembang – Perjuangan Persila di ajang Piala Gubernur Sumatera Selatan U-20 tahun 2023 telah menghantarkan tim sepak bola kebanggaan Kabupaten Lahat ini di partai final. Persila akan berhadapan dengan tim tuan rumah PS Palembang pada partai puncak yang akan digelar sore ini, pukul 15.00 WIB di Stadion Bumi Sriwijaya. Selasa (11/07/2023).

Perjalanan Persila memastikan diri melaju ke babak final tergolong epik. Di penyisihan awal memang Persila menang WO atas tim Lubuk Linggau. Namun, pada pertandingan perempat final, M. Haider Ali dan kawan-kawan secara mengejutkan berhasil menundukkan tim OKU Timur dengan kemenangan besar 3-0. Kemenangan mudah ini tergolong tidak disangka banyak pihak, lantaran sebelumnya OKU Timur telah menumbangkan tim favorit Bhayangkara FC.

Pertandingan berat dilakoni Persila U-20 ketika di semi final saat berhadapan dengan tim Ogan Ilir (OI). Sempat unggul 3-1 di babak pertama lewat gol yang dicetak Rahul (2 gol) dan Haider Ali. Akan tetapi tim OI berhasil comeback dan menyamakan kedudukan menjadi 3-3 di babak ke 2. Hingga kemenangan musti ditentukan lewat drama adu penalti. Lewat adu tos-tosan ini, penjaga gawang Persila Maickhel Wijaya berhasil menunjukkan kepiawaiannya dengan berhasil menggagalkan tembakan 3 penendang penalti tim OI secara beruntun. Adu penalti diemenangkan Persila U-20 dengan skor 3-0.

Sore ini, pertandingan puncak akan dilakoni Persila, di mana tim rumah yang merupakan langganan juara dan juga difavoritkan PS Palembang telah menanti. Sejarah, telah menanti, karena ini merupakan final pertama sejak ajang ini digelar.

Ketua Askab PSSI Lahat, Limra Naufan, mengatakan sejauh ini persiapan tim sudah matang meski ada beberapa pemain cidera ringan. Namun, Limra menekankan kepada tim untuk tetap optimis dan menjaga stabilitas mental agar tidak tampil grogi. Ia juga meminta doa kepada masyarakat Kabupaten Lahat agar Persila dapat meraih juara sekaligus mengukir sejarah.

“Doakan semoga Persila Lahat tampil bagus dan mendapatkan hasil terbaik. Kendala ada beberapa pemain cidera ringan dan hal yang tidak diharapkan pemain tampil grogi karena ini merupakan final pertama sejak Piala Gubernur dihelat,” ucap Limra Naufan.