WARGA MISKIN MASYARAKAT LAHAT CAPAI HINGGA 30 PERSEN
Lahat,Kabarretorika.com – Miris memang melihatnya,Kabupaten Lahat yang terkenal dengan kekayaan batubaranya dan Ribuan hektar perkebunan sawit,namun sebanyak 30 % Warga Kabupaten Lahat hidup di bawah garis kemiskinan.
Dijelaskan oleh Kepala Dinas Kesejahteraan Sosial (Kadinkesos) Lahat H. Harinus melalui seketarisnya Hj Murniati,SE,MSI diruang kerjanya mengatakan, dilihat dari data Penerima Bantuan Iuran (PBI)Badan Penyelenggaraan Jaminan Kesehatan (BPJS) untuk warga yang kurang mampu di Kabupaten Lahat penerimanya tercatat sebanyak 140.493 jiwa atau kurang lebih 36 ribu Kartu Keluarga (KK).
” Berdasarkan Basis Data Terpadu (BDT) sampai saat ini tercatat sebanyak 401.494 jiwa ” Ujarnya Rabu (7/11)
Lebih lanjut dirinya menambahkan, dari jumlah angka Penerima Bantuan Iuran (PBI) BPJS untuk warga yang kurang mampu dibandingkan dengan jumlah penduduk di Lahat berdasarkan BDT, maka Angka Kemiskinan di Kabupaten Lahat saat ini sudah mencapai 30 Persen.
” Untuk itu Dalam hal ini harapan kita pertumbuhan perekonomian harus dapat ditingkatkan agar angka kemiskinan yang ada di Kabupaten Lahat dapat diturunkan,
karena kita kaya akan Sumber Daya Alam (SDA) di Kabupaten Lahat, terbukti banyaknya perusahaan batu bara ” bebernya
Selain itu sambung Murniati lagi,menurut data pertumbuhan angka kelahiran di Kabupaten Lahat hanya ditetapkan 4.04 persen.
” Usia subur yang ada 80 ribu. Kita ambil 5 persen yakni 4 ribu sampai 5 ribu jiwa kelahiran tiap tahunnya, namun untuk di Kabupaten Lahat tercatat dibawah angka 4.04 persen,”(Agustoni)