Masa Jabatan PJ Sekda Lahat Diperpanjang

LAHAT, KABARRETORIKA.COM,- Wakil Bupati Lahat, H.Hariyanto,SE lantik secara langsung Pejabat sementara Sekretaris Daerah Kabupaten Lahat, kegiatan ini berlangsung di Offroom Setda Lahat, Senin (5/4). Giat tersebut dihadiri langsung oleh para asisten, Unsur Pejabat Pemkab Lahat serta tamu undangan lainnya.

Dalam kata sambutannya mewakili Bupati Lahat wakil bupati Lahat H.Hariyanto,SE menyampaikan ucapan terima kasih dan selamat datang pada semua undangan yang hadir dalam pelaksanaan pelantikan Pejabat sementara Sekda Lahat tahun 2021.

” Terima kasih pada semua Undangan yang telah hadir dalam pelantikan Pejabat sementara Sekda Lahat, saya ucapkan selamat pada Saudara Drs.H.Deswan Irsyad,M.Si yang kembali dipercaya menjabat sebagai pejabat sementara sekda Lahat dipemerintahan Bupati Lahat H.Cik Ujang SH, “ujar H.Hariyanto.


Wakil Bupati Lahat berharap PJ Sekda Lahat dapat bekerja dengan baik dan penuh tanggung jawab sesuai fungsi dan tugas sebagai sekda Lahat sehingga Pemerintahan Kabupaten Lahat dapat berjalan dengan baik dan lancar.

” Harapan saya pada PJ Sekda Yang baru dilantik dapat bekerja dengan baik serta penuh dengan tanggung jawab, selalu berkoordinasi bersama pimpinan sehingga pemerintahan Kabupaten Lahat bisa berjalan dengan baik,” Harap Wakil Bupati Lahat. (KR)