Pencanangan Pembangunan Zona Integritas Wilayah Bebas Korupsi (WBK) dan Wilayah Birokrasi Bersih Melayani ( WBBM) Ala BPS
Lahat, Kabarretorika.com – Wakil Bupati Lahat, H Hariyanto SE MM MBA Hadiri kegiatan Pencanangan Pembangunan Zona Integritas Menuju Wilayah Bebas Korupsi (WBK) dan Wilayah Birokrasi Bersih Melayani (WBBM) yang berlangsung di Gedung Aula Pertemuan Kantor Badan Pusat Statistik (BPS) Kabupaten Lahat, Senin (15/06).
Hadir dalam kegiatan tersebut Kepala Kejaksaan Negeri Lahat, Kepala Kementerian Agama Lahat, Kepala KPPN Lahat, Kepala Kantor Pajak Pratama Lahat, Kalapas Kelas II A Lahat dan Kepala OPD Lahat.
Kepala BPS Lahat, Ir Hj Chairanita Kurniarita M.Si dalam sambutannya mengatakan bahwa Badan Pusat Statistik Provinsi Sumatera Selatan dan pembangunan zona integritas menuju wilayah bebas dari korupsi, wilayah birokrasi bersih yang berupaya untuk melakukan pencegahan korupsi dan peningkatan kualitas pelayanan pada tahap awal pelaksanaan akselerasi pembangunan zona integritas menuju WBK WBBM.
Sementara itu Wakil Bupati Lahat, H Haryanto SE MM dalam sambutannya mengatakan bahwa Pencanangan pembangunan zona integritas menuju Wilayah Bebas Korupsi (WBK) dan Wilayah Birokrasi Bersih Melayani (WBBM) pada Badan Pusat Statistik (BPS), merupakan
Salah satu wujud komitmen pemerintah untuk memperbaiki kualitas pelayanan, integritas dan akuntabilitas layanan publik adalah melalui penerapan WBK dan WBBM.
Selain itu, Wakil Bupati Lahat berharap Pencanangan pembangunan zona integritas mampu meningkatkan kepercayaan masyarakat terhadap penerapan prinsip – prinsip tata kelola pemerintah yang baik.
“ Saya harapkan, seluruh jajaran BPS Kabupaten Lahat dapat melaksanakan reformasi birokrasi khususnya dalam pembangunan zona integritas secara maksimal dan konsisten serta selalu melaksanakan fungsi kontrol dan evaluasi secara periodic dan berkesinambungan dalam pelaksanaannya,” harap Wakil Bupati Lahat. (KR)