Rapat Paripurna Istimewa Berlangsung Sukses

Empatlawang,kabarretorika.com-Rapat Paripurna istimewa dalam rangka memeriahkan Hari Ulang Tahun (HUT) Kabupaten Empat Lawang ke 10 berlangsung sukses. Paripurna yang meriah itu juga dihadiri tamu undangan terhormat, Gubernur Sumatera Selatan (Sumsel), H Alex Noerdin, Bupati Empat Lawang, H Syahril Hanafiah, perwakilan -perwakilan kabupaten kota se-Sumsel, FKPD, SKPD, dan segenap tamu undangan yang tumpah ruah di Gedung Serba Guna (GSG) Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Empat Lawang, yang dipilih menjadi tempat berlangsungnya kegiatan tersebut.

Hadir juga, Ketua DPRD Empat Lawang, H David Aljufri (HDA) yang langsung memimpin paripurna istimewa tersebut. “Dengan mengucap Bismillahirrohmanirrohim, sidang paripurna istimewa dalam rangka memperingati HUT Empat Lawang ke 10 saya buka,” ujarnya, kemarin (20/4).

Paripurna berjalan tanpa satu kendala apapun. Dan, selaku ketua DPRD Empat Lawang, HDA berharap apa yang telah dibahas dalam rapat paripurna, yang intinya ingin mewujudkan Empat Lawang menuju Ekonomi Maju Aman Sehat dan Sejahtera (Emass) terwujud. “Mari kita bersama-sama bekerja membangun kabupaten kita cintai ini. Sudah 10 tahun berdiri. Sudah banyak pembangunan-pembangunan dilakukan. Namun, tentunya pasti ada kendala dalam implementasinya. Oleh sebab itu, mari kita bekerja bersama-sama, dengan bersama-sama, maka akan mewujudkan sesuai dengan yang kit inginkan bersama,” ungkap dia.

Bupati Empat Lawang, H Syahril Hanafiah mengatakan, disisa masa jabatan ini. Ia sangat menginginkan mampu memajukan Bumi Saling Keruani Sangi Kerawati ini. “Ayo dukung saya, mari kita bersama-sama bangun Empat Lawang ini,” ujarnya.

Dalam membangun daerah, kata Syahril, tidak cukup kalau mengandalkan APBD saja. Makanya, sangat dibutuhkan bantuan dari provinsi, maupun pusat. Bila perlu hingga ke internasional. “Kami telah buktikan itu, 7 kantor SKPD akan dibangun ditahun ini. Semuanya bukan pakai APBD Empat Lawang. Kemudian kami juga mencoba mencari investor untuk memecahkan pemasalahan listrik, dan pengembangan hasil pertanian kopi. Kesemua itu dilakukan untuk rakyat,” tutur dia.

Sementara itu, Gubernur Sumsel, H Alex Noerdin membenarkan, dalam pembangunan suatu daerah tidak akan pernah cukup apabila mengandalkan APBD saja. Maka, sangat diperlukan pembangunan jaringan yang baik, tekad yang bulat dan keikhlasan dalam bekerja.

“Tapi ingat, dalam mencari bantuan, suatu daerah harus memiliki konsep yang jelas. Harus ada alasan dalam meminta dana. Harus pandai, jangan sekedar berjalan atau berlari. Tapi harus bisa melompat, sebab bukan empat lawang saja yang mau dibantu. Semua daerah berlomba-lomba menvcari bantuan untuk membangun daerah mereka masing-masing,” tegasnya.(faris)