Tak ada Kejelasan Status, Ratusan Honorer Demo Bupati Empat Lawang
Empat lawang,kabarretorika.com- Ratusan perawat yang yang bertugas di puskesmas se – Kabupaten Empat Lawang kemarin mendatangi kantor Bupati dan Badan kepegawaian dan pengembangan sumberdaya manusia Kabupaten Empat Lawang.
Tenaga kerja sukarela (TKS) bidang kesehatan ini tak lain untuk menuntut kejelasan pekerjaannya. Namun sayang kehadirannya bukan diwaktu yang tepat, pasalnya tidak ada satupun pejebat yang menemui, maklum bupati H Syahril hanafiah dan sekda Edison Jaya ataupun kepala BKPSDM Januarsyah hambali sedang tidak berada di tempat alias dinas luar.
Meskipun mendapatkan jawaban yang tidak memuaskan rombongan perawat tadi tetap bersi kukuh menuju kantor bksdm guna mendapatkan penjelasan. Alhasil hanya ditemui khairil kasubid pengadaan dan pemberhentian pegawai.
Tika salah seorang tenaga kerja sukarela kecanatan pendopo barat mengaku kehadiran mereka hanya ingin mendapatkan penjelasan, apakah mereka terdaftar di kantor BKPSDM empat lawang atau tidak, kami harap petinggi empat lawnag dapat memikirkan nazib kami.
Karna tidak sedikit kami sudah bekerja belasan tahun nanun tidak terdaftar, “kami ini ada yang sudah 12 tahun, bekerja di puskes sejak 2012 lalu. Apa mungkin belum juga terdaftar, “kata Tika.
Lebih jauh wanita yang sudah 7tahun mengabdi di puskesmas pendopo barat menjelaskan bahwa berdasarkan hasil koordinasi perwakilannya ke jakarta akan ada pengangkatan tenaga kesehatan meskipun belum pasti namun lebih dahulu mendata honorer yabg ada ini. “Jangan sampai saja kami yabg sudah lama mengabdi tidak terdaftar bahkan jika ada pengang katan kami dilupakan,”imbuhnya.
Hal senada di sampaikan perawat yang mengaku bernama Mezi, honorer puskesnas muara pinang, pria ini menjelaskan harapan besar di taruhkan pihaknya kepada pemerintah kabupaten empata lawang, jangan sampai ada pendataan ataupun usulan pengangkatan pihaknya dilupakan. “Kami ini berjumlah 164,berasal dari perawat puskesmas di empat lawang, “jelasnya
Kemudian mezi didanpingi pegawai puskesmas lainnya yakni boy menjelaskan kedepan akan ada wacana pengangkatan,kami minta honorer lama juga perioritas. “banyak yang sudah belasan tahun mengabdi dan harus dijadikan bahan pertimbabgan,” pungkasnya. (faris)